DEMAK – Babinsa Desa Kembangarum Koramil 12/Mranggen Kodim 0716/Demak Serka Mashudi melaksanakan pendampingan pemakaman Jm (51) salah seorang warga dengan protokol Covid-19, Kamis (08/07/2021).

 

Pemakaman yang dilangsungkan di TPU Al Ma’la Dolog, Desa Kembangarum, Kecamatan Mranggen ini juga mendapat pengawalan dari Bhabinkamtibmas Bripka Muhlisin.

 

Dalam kesempatan itu, Kepala Desa setempat Subari menuturkan, almarhum Jm (51) merupakan salah satu warga desanya. Dirinya dilarikan ke Rumah Sakit Roemani Semarang karena mengalami drop. Setelah dilakukan swab, Jm (51) dinyatakan terkonfirmasi Covid-19, sehingga pemakaman dilangsungkan sesuai protokol.

 

“Saya selaku kepala desa menyampaikan duka yang sedalam-dalamnya atas meninggalnya almarhum. Harapan saya, dengan banyaknya warga yang meninggal akhir-akhir ini, bisa menjadi peringatan bagi kita semua untuk selalu bertaqwa kepada Allah SWT, dan selalu berikhtiar di tengah adanya pandemi. Yaitu dengan tetap mematuhi protokol kesehatan yang ada,” ucap Subari disela-sela mendampingi prosesi pemakaman.

 

Babinsa Serka Mashudi dalam kesempatan itu meminta kepada para pelayat untuk menjaga jarak, memakai masker dan bersih-bersih diri saat kembali ke rumah. Dirinya mengingatkan agar warga tetap mematuhi protokol kesehatan dimanapun berada guna mengurangi resiko terkonfirmasi Covid-19.

 

Selain itu, Serka Mashudi mengajak seluruh warga, tokoh agama, tokoh masyarakat, dan Pemdes untuk bersatupadu melawan virus Covid-19. Yakni dengan saling mendukung antara satu dengan yang lain, saling mengingatkan untuk mematuhi protokol kesehatan, terlebih untuk mengurangi aktifitas keluar rumah serta tidak melaksanakan kegiatan yang mengundang kerumunan.

 

“Tak dipungkiri, pemakaman jenazah Covid di Kecamatan Mranggen sangat tinggi. Setiap hari bisa mencapai 5 hingga 10 pemakaman. Tingginya kasus Covid ini menjadi tugas kita semua. Kita harus saling mendukung dan membantu. Semoga kita semua mendapat lindungan-Nya dan pandemi ini segera berakhir,” tandasnya.