Demak-Dipimpin Danramil 01/Kota Kapten Inf Etok S, Anggota Koramil 01/Kota melaksanakan kegiatan pembenahan dan perbaikan bidang pangkalan secara swadaya yang dikerjakan oleh anggota secara bergotong royong untuk mewujudkan satuan yang bersih dan nyaman. Kegiatan yang dilakukan antara lain, pembenahan atap aula yang mengalami kerusakan. Selain untuk kenyamanan, perbaikan plafon juga untuk mengantisipasi rubuhnya atap”jelas Danramil.Selasa 07/09/2021.


Aula atau ruangan serbaguna sendiri kedepannya dapat digunakan sebagai penunjang kegiatan personel Koramil khususnya yang bersifat indoor sekaligus akan dilengkapi dengan berbagai fasilitas tambahan baik sistem audio maupun sarana hiburan. Seperti yang disampaikan Danramil 01/Kota Kapten Etok menyampaikan bahwa ditengah keterbatasan yang ada kita mencoba berbenah khususnya untuk menyediakan prasarana dalam hal ini bangunan aula yang dapat digunakan untuk berbagai kegiatan.


Danramil menambahkan ” Pembenahan Kantor Koramil menjadi  tugas tanggung jawab yang merupakan kewajiban bagi seluruh Anggota, sebagai wujud cinta dan perhatian kepada Satuan. Sebagaimana seperti rumah sendiri, yang mana harus tetap terjaga, terpelihara dan terawat.tegasnya. Semoga apa yang kita kerjakan diberi kelancaran serta akan  bermanfaat.imbuh Danramil. (Pendim 0716/Demak).